Kapolres Cirebon Kota Serahkan Hewan Qurban ke Ponpes Benda Kerep dan Jagasatru

    Kapolres Cirebon Kota Serahkan Hewan Qurban ke Ponpes Benda Kerep dan Jagasatru

    KOTA CIREBON - Jelang Hari Raya Idul Adha 1443 H, Polres Cirebon Kota (Ciko) berikan hewan Qurban berupa satu ekor sapi ke Pondok Pesantren Benda Kerep yang diterima langsung Kyai Muhamad Miftah serta Ponpes Jagasatru.

    Sebelum diserahkan kepada pengurus pondok pesantren, hewan qurban telah dilaksanakan pemeriksaan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) atau Foot and Mouth Disease (FMD), oleh DKPPP Kota Cirebon yang dilaksanakan oleh dokter hewan. Jumat(8/7/22).

    Kedatangan Kapolres Cirebon Kota ke pesantren dengan membawa satu ekor sapi sebagai hewan qurban, untuk memperkuat silaturrahmi dengan pengasuh pesantren serta para santri.

    Kapolres Cirebon Kota AKBP M. Fahri Siregar, berharap dengan adanya pelaksanaan qurban, dapat membangkitkan rasa kepedulian terhadap sesama. Serta membantu dalam menciptakan situasi yang aman, tertib serta kondusif.

    "Ini sebagai bentuk kepedulian kami yang berdinas di Polres Cirebon Kota, berbagi dengan sesama serta menjalin tali silaturahmi, " kata Kapolres Ciko.

    Sementara Kyai Muhamad Miftah menuturkan pemberian hewan qurban ini sebagai bentuk kepedulian antar sesama dalam wujud menjalin silaturahmi di hari raya Idul Adha.

    "Kami sangat berterima kasih. Semoga suasana Hari Raya Idul Adha ini, menjadi momentum adanya saling bantu dan saling menolong antara kepolisian dan masyarakat, " ujarnya

    Disaat bersamaan Kasi Humas Polres Cirebon Kota Iptu Ngatidja, menjelaskan, kegiatan tersebut sebagai wujud solidaritas dan kepedulian Polres Cirebon Kota terhadap masyarakat.

    "Giat ini untuk memperkuat silaturahmi antara pihak Polres Cirebon Kota dengan pengasuh pesantren serta para Santri yang telah berperan menjaga Kamtibmas di wilayah Hukum Polres Cirebon Kota, " pungkasnya. (Bekti)

    polres cirebon kota polda jabar kota cirebon jawa barat
    Agus Subekti

    Agus Subekti

    Artikel Sebelumnya

    Ratusan Ciu dan Puluhan Arak Botol Disita...

    Artikel Berikutnya

    Pastikan Hewan Qurban Sehat, Kapolres Ciko...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Satgas Yonif 715/Motuliato Bagikan sembako kepada Masyarakat di Puncak Jaya, Papua
    Panglima TNI Terima Kunjungan Kehormatan Kepala Staf Gabungan Angkatan Bersenjata RRT
    Bakamla RI Siap Dukung Multilateral Naval Exercise Komodo (MNEK) 2025
    Kapolri dan Menteri P2MI Bersinergi Lindungi Pekerja Migran Indonesia
    Jenderal TNI (Purn) Dudung Abdurachman: SMSI Harus Tetap Solid dan Bergerak Maju

    Ikuti Kami